Meureudu (Humas/IT/PNPM) | Menindak lanjuti Laporan Hasil Asesmen Surveillance Pengadilan Tinggi Banda Aceh terhadap Penjaminan Mutu Pengadilan Negeri Meureudu, Pengadilan Negeri Meureudu melaksanakan Rapat Evaluasi Hasil Penilaian Banda Aceh pada Pengadilan Negeri Meureudu di ruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Meureudu.
Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Pengadilan Negeri Meureudu Didampingi Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris beserta para Hakim, Pegawai dan Staf di Pengadilan Negeri Meureudu. Rapat tersebut bertujuan untuk menemukan hasil temuan oleh Tim Surveillance yang harus ditindaklanjuti oleh Pengadilan Negeri Meureudu.
Rapat dibuka oleh Ketua Pengadilan Negeri Meureudu bapak Dedy, S.H. dan melanjutkan penyampaian hasil asesmen Internal oleh Wakil Ketua (MR) kepada Hakim Pengawas Bidang dan kepada setiap bagian untuk segera menemukan temuan asesmen Internal. Harapan Ketua Pengadilan Negeri Meureudu agar penyelesaian perbaikan hasil Asesmen oleh Tim Asessor Eksternal ini dapat diselesaikan tepat waktu dan benar.
Dokumentasi Rapat